Daftar Perguruan Tinggi/ Sekolah Kedinasan dan Alamat Website nya

Daftar Perguruan Tinggi/ Sekolah Kedinasan dan Alamat Website nya




Sekolah Kedinasan adalah sekolah tinggi yang diselenggarakan oleh pemerintah. Sekolah Kedinasan dibagi menjadi 2, yaitu Sekolah Ikatan Dinas dan Sekolah Non Ikatan Dinas.

Perbedaanya adalah

Sekolah Ikatan Dinas adalah sekolah yang menyelenggarakan pendidikan secara gratis atau dibiayai pemerintah. Lulusannya pun langsung diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS)

Sekolah Non Ikatan Dinas adalah sekolah yang menyelenggarakan pendidikan dengan biaya ditanggung mahasiswa dan setelah lulus mencari lapangan pekerjaan sendiri.

Berikut daftar 12 perguruan tinggi/ sekolah kedinasan 

1. Akademi Kimia Analis Jawa Barat, Jalan Ir H Juanda 7, Bogor, website www.aka.ac.id

2. Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS), BPS, Jalan Otto Iskandardinata No 64C, Jakarta Timur, website www.stis.ac.id

3. Sekolah Tinggi AKuntansi Negara (STAN), Jalan Bintaro Utama Sektor V, Bintaro Jaya, Tangerang, website www.stan.ac.id

4. MMTC – Sekolah Tinggi Multi Media Training Center di bawah Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kominfo) Lokasi kuliah di Yogyakarta. website www.mmtc.ac.id 

5. Politeknik Kesehatan DEPKES Surabaya, Jalan Pucang Jajar Tengah 56, Surabaya, website www.poltekkesdepkes-sby.ac.id 

6. Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi, Jalan Cimandiri 34-38, Bandung, website www.lan.go.id

7. Sekolah Tinggi Manajemen Industri Jakarta, Jalan Letjen Suprapto 26, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, website www.stmi.ac.id.

8. Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung, Jalan Dr Setiabudi 186, Bandung, website www.stp-bandung.ac.id

9. Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional Yogyakarta, Jalan Tata Bumi 5, Banyuraden, Gamping, Sleman, Yogyakarta, website www.stpn.ac.id

10. Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil Jawa Barat, Jalan Jakarta No 31, Bandung, website www.stttekstil.ac.id

11. Sekolah Tinggi Transportasi Darat Jawa Barat, jalan Raya Setu Km 3,5 Cibuntu, Cibitung, Bekasi, Jawa barat, website https://ptdisttd.ac.id

12. STPN – Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional di bawah Badan Pertanahan Nasional RI. Pendaftaran online di www.stpn.ac.id Lokasi kuliah Yogyakarta


Posting Komentar untuk "Daftar Perguruan Tinggi/ Sekolah Kedinasan dan Alamat Website nya"